Terharu, Hotman Paris Bezuk Jupe di ICU

BLOKBERITA, JAKARTA -- Pengacara Hotman Paris menengok penyanyi dangdut Julia Perez alias Jupe di RS Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat, Senin (22/5/2017) sore. Jupe diketahui saat ini tengah berjuang melawan kanker serviks stadium empat.
Hotman mengatakan, selain ingin melihat kondisi rekannya itu, ia juga datang untuk memberikan donasi.

" Kami bawa oleh-oleh uang, jumlahnya tidak dapat kami sebutkan. Pokoknya ada sumbangan dari saya dan klien saya. Tadi saya kasihkan ke asistennya di hadapan Jupe," ujarnya usai menjenguk pelantun "Aku Rapopo" itu.
Jupe ia sebut mengucapkan terima kasih saat tahu mendapat bantuan dari si pengacara kondang tersebut.

" Dia hanya bilang terima kasih. Dia sudah sangat lemas. Sudah benar-benar, aduh, kalau boleh nangis kami nangis lah," ujar Hotman.
" Karena cerianya itu loh dulu, keadaan sudah berbalik 180 derajat, bukan lagi Jupe yang dulu. Kalau tadi enggak rame, mungkin kami sudah nangis," tambahnya.

Image result for hotman paris jenguk jupe

Pengacara yang identik dengan deretan cincin batu pada jemarinya itu juga mengaku, mendoakan Jupe agar cepat sembuh.
" Kami tadi berdoa menurut agama masing-masing agar ada mukjizat-Nya, agar teman kami yang sangat ceria bisa kembali di tengah-tengah kami. Itu doa saya tadi. Kesehatan itu sangat perlu," ujar Hotman.
Pada November 2014 untuk kali pertama Jupe membeberkan ke publik bahwa ia terkena kanker serviks. Tiga bulan kemudian, setelah berobat ke Singapura, Jupe sempat dinyatakan sembuh dari kanker.
Namun, kira-kira satu tahun lalu, Jupe mengungkapkan bahwa kanker serviksnya sudah sampai ke stadium empat. Hingga kini sudah tiga bulan pelantun "Aku Rapopo" itu menjalani perawatan di rumah sakit.
Tapi ia tak lagi mendapatkan perawatan kemoterapi sejak sebulan lalu. Sekarang Jupe hanya rutin diberi obat pereda nyeri. Saat ini, ia juga harus menjalani cuci darah karena ginjalnya rusak serta terjadi pembekuan darah pada kandung kemihnya. (bmw/kmps)
View

Related

INFOTAINMENT 8178309452443900125

Posting Komentar

Follow us

Terkini

Ketum PPP, Romahurmuziy Terjaring OTT KPK di Jatim

BLOKBERITA, JAKARTA -- Ketua Umum PPP Romahurmuziy terkena operasi tangkap tangan yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi. Seperti dikutip Antara, penangkapan dilakukan di Kantor Wilayah Kemente...

Ruang Kerja Menag dan Sekjen Kemenag di Segel KPK

BLOKBERITA, JAKARTA  -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyegel dua ruangan di Kantor Kementerian Agama, Jakarta Pusat, Jumat (15/3/2019). Salah satu ruangan yang disegel adalah ruang Mente...

Teroris di Masjid Selandia Baru sudah Rencanakan 3 Bulan Sebelumnya

BLOKBERITA, CHRISTCHURCH -- Pelaku teror di masjid Selandia baru, Brenton Tarrant ternyata sudah merencanakan jauh hari 3 bulan sebelumnya untuk melakukan aksinya di Masjid Al Noor, Christchurch, Se...

Terjerat Narkoba, Andi Arief akan Mundur dari Partai Demokrat

BLOKBERITA, JAKARTA --  Andi Arief terjerat kasus narkoba dan hingga kini masih menjalani proses hukum. Atas kasusnya itu, Andi mengajukan pengunduran diri dari jabatan Wase...

Sebaris Prosa Apologi Sri Mulyani: Kala kamu menuduh aku Menteri Pencetak Utang

BLOKBERITA – Menteri Keuangan Sri Mulyani menjawab tudingan terhadap dirinya dan pemerintah umumnya terutama soal utang. Isu ini mencuat menjelang Pilpres yang digelar April mendatang. Kubu pena...

IHSG Menguat, Ditutup pada level 0,09%

BLOKBERITA, JAKARTA -- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mantap menguat pada awal perdagangan hari pertama di bulan Februari, Jumat (1/2/2019). Berdasarkan data Bloomberg, IHSG menguat 0,54% ata...

Facebook

Quotes



















.

.

ads

loading...

Connect Us

loading...
item