Polemik Yunani Batasi Pergerakan Bursa Eropa Akhir Pekan

JAKARTA, BLOKBERITA --Diawal perdagangan bursa saham Eropa diakhir pekan ini (24/4), indeks Eropa yang yang berhasil berbalik menguat dari penutupan perdagangan sebelumnya yang melemah signifikan. Hasil yang menakjubkan pada laporan kinerja emiten Eropa pada Q1 masih melanjutkan penguatan bursa saham Eropa, namun polemik Yunani masih menjadi pembatas penguatan diawal perdagangan hari ini.

Polemik akan masalah bailout Yunani yang masih berlanjut turut membatasi pergerakan bursa Eropa hari ini, yang dimana pada hari ini akan adanya hasil keputusan dari pertemuan Eropa Group terhadap permasalahan Yunani, namun tidak menyurutkan pada penguatan saham-saham yang diperdagangkan hari ini seperti  Saham Electrolux mengawali perdagangan bursa saham hari ini dengan dibuka melesat sebesar 5%meskipun laporan laba bersih perseroan mengalami sedikit penurunan dari hasil sebelumnya, saham Branco Sabadell yang dibuka menguat signifikan sebesar 1.90% yang merespon pada laporan laba perusahaan yang melonjak sebesar 75% dikuartal pertama, serta saham Astra Zeneca yang dibuka menguat signifikan dengan merespon pada hasil laporan laba perusahaan yang lebih besar dari  hasil rilis sebelumnya.

Pergerakan indeks Eropa seperti Pan Stoxx Europe dibuka menguat sebesar 0.35 poin atau 0.09% yang menjadi 407.52 poin dari posisi penutupan sebelumnya pada 407.17 poin dengan mencapai tertinggi sebelumnya pada 410.66 poin serta terendah sebelumnya pada 405.13 poin.

Indeks FTSE Inggris dibuka menguat sebesar 15 poin atau 0.21% yang menjadi 7.069,00 poin dari posisi penutupan sebelumnya pada 7.054,00 poin dengan mencapai tertinggi sebelumnya pada 7.054,00 poin serta terendah sebelumnya pada 6.996,00 poin.

Indeks CAC40 Prancis yang dibuka menguat sebesar 21 poin atau 0.41% yang menjadi 5.200,00 poin dari posisi penutupan sebelumnya pada 5.179,00 poin dengan mencapai tertinggi sebelumnya pada 5.226,00 poin serta terendah pada 5.146,00 poin.

Serta pergerakan indeks DAX Jerman yang dibuka menguat sebesar 31 poin atau 0.26% yang menjadi 11.755 poin dari posisi penutupan sebelumnya pada 11.724,00 poin dengan mencapai tertinggi sebelumnya pada 11.940,00 poin serta terendah sebelumnya pada 11.676,00 poin.

Diperdagangan hari ini para investor sedang menantikan beberapa rilis data fundamental global seperti IFO Business Climate,  IFO Business Conditions serta IFO Expectations German, Business Confidence Hongkong, Industrial Production Belgia, Durable Goods Orders AS Pidato BOC GoV Poloz Kanada nanti malam.
View

Related

BURSA 5383330415983411875

Posting Komentar

Follow us

Terkini

Facebook

Quotes



















.

ads

loading...

Connect Us

loading...
item